Close Menu
Beritasuper.comBeritasuper.com

    Subscribe to Updates

    Dapatkan berita kreatif terbaru dari Beritasuper.com

    What's Hot

    Aksi Begal Marak di Indramayu Barat, Warga Resah dan Minta Patroli Diperketat

    8 Juli 2025

    TONI RM: Pengacara Kondang Indramayu Soroti PPDB SMA Negeri 1 Sindang

    8 Juli 2025

    Pemkab Indramayu Tegaskan Tak Ada Kenaikan PBB untuk Lahan Pangan dan Ternak

    8 Juli 2025
    Facebook X (Twitter) Instagram YouTube
    Beritasuper.comBeritasuper.com
    • Politik
    • SUPER
    • Hukum
    • Gaya Hidup
    • Ragam
    • Entertaiment
    • Sport
    Beritasuper.comBeritasuper.com
    Home » Ragam » Indramayu » TONI RM: Pengacara Kondang Indramayu Soroti PPDB SMA Negeri 1 Sindang
    Indramayu

    TONI RM: Pengacara Kondang Indramayu Soroti PPDB SMA Negeri 1 Sindang

    RedaksiBy Redaksi8 Juli 20252 Mins Read
    Toni RM dalam pernyataan tentang transparansi PPDB SMA Negeri 1 Sindang.
    Pengacara kondang asal Indramayu, Toni RM,
    Share
    Facebook Twitter Telegram WhatsApp Copy Link

    INDRAMAYU – Proses Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025 di SMA Negeri 1 Sindang (SASI) Kabupaten Indramayu. Pengacara kondang asal Indramayu, Toni RM, menyoroti dalam sebuah caption beredar luas di Facebook @ToniRM

    Toni RM menegaskan pentingnya transparansi dalam PPDB dan menolak keras adanya praktik jual beli bangku sekolah, termasuk pungutan liar dengan dalih jalur prestasi atau nilai rapor.

    “Saya berharap SMA Negeri 1 Sindang dalam penerimaan peserta didik baru transparan, tidak diperjualbelikan. Tidak boleh ada uang masuk untuk jalur prestasi dan nilai rapor,” ujar Toni RM dalam Captionnya. Selasa, (8/7).

    BACA JUGA :  Anak Yatim dari Indramayu yang Digugat Kakek, Dapat Dukungan Gubernur

    Toni juga menyoroti dampak sosial dari praktik semacam itu, terutama terhadap keluarga kurang mampu yang anak-anaknya memiliki potensi akademik tinggi namun terganjal karena tidak sanggup membayar “uang masuk” yang tidak resmi.

    “Kasihan orang tua yang anaknya pintar tapi tidak mampu membayar kalau yang dikedepankan adalah bisnis bangku. Kalau saya mendengar ada yang bayar masuk SMA Negeri 1 Sindang, saya akan datangi kepala sekolahnya dan saya laporkan ke Aparat Penegak Hukum,” tegasnya.

    BACA JUGA :  Dinas Sosial Konsen Bantu Penyandang Disabilitas di Indramayu

    Toni RM pun mengingatkan bahwa pendidikan adalah hak setiap anak sebagaimana diatur dalam Pasal 9 ayat (1) Undang-Undang Perlindungan Anak.

    Sebagai bentuk komitmennya terhadap pendidikan yang adil, Toni RM juga mengajak masyarakat untuk ikut aktif mengawasi dan melaporkan bila menemukan praktik tidak wajar dalam PPDB.

    BACA JUGA :  Daniel Mutaqien : Kader Golkar yang Berhianat Wajib di Berhentikan dan Tidak akan Kembali.

    “Bagi masyarakat yang mendengar atau mengetahui ada praktik bayar masuk ke SMA Negeri 1 Sindang, silakan tulis di komentar atau kalau tidak berani, silakan kirim lewat inbox/messenger,” katanya.

    Pernyataan Toni RM ini pun langsung mendapat perhatian dan respons luas dari warganet, terutama warga Indramayu yang juga menaruh harapan besar agar dunia pendidikan di daerah mereka bersih dari praktik koruptif dan diskriminatif. ** (Red/BS).

    Anak Tidak Mampu Disdikbud Hukum Pendidikan Indramayu Pendidikan Gratis PPDB Indramayu Praktik Curang Sekolah Pungli Sekolah SMA Negeri 1 Sindang SMA Sindang Toni RM Transparansi Sekolah UU Perlindungan Anak
    Share. Facebook Twitter LinkedIn Telegram WhatsApp Copy Link
    Previous ArticlePemkab Indramayu Tegaskan Tak Ada Kenaikan PBB untuk Lahan Pangan dan Ternak
    Next Article Aksi Begal Marak di Indramayu Barat, Warga Resah dan Minta Patroli Diperketat
    Redaksi
    • Website

    Sosial Media
    • Facebook
    • YouTube
    • Instagram
    • TikTok
    • Telegram
    Berita Terkait
    Indramayu

    Aksi Begal Marak di Indramayu Barat, Warga Resah dan Minta Patroli Diperketat

    By Redaksi8 Juli 2025

    INDRAMAYU, — Aksi pembegalan kembali marak terjadi di wilayah Kabupaten Indramayu bagian barat. Khususnya di…

    TONI RM: Pengacara Kondang Indramayu Soroti PPDB SMA Negeri 1 Sindang

    8 Juli 2025

    Pemkab Indramayu Tegaskan Tak Ada Kenaikan PBB untuk Lahan Pangan dan Ternak

    8 Juli 2025

    Pemkab Indramayu Usir PDIP, Tapi Diam Soal Golkar: Dendam Politik?

    7 Juli 2025

    Subscribe to Updates

    Dapatkan berita kreatif terbaru dari Beritasuper.com

    Jasa Web dan Aplikasi
    Pos-pos Terbaru
    • Aksi Begal Marak di Indramayu Barat, Warga Resah dan Minta Patroli Diperketat
    • TONI RM: Pengacara Kondang Indramayu Soroti PPDB SMA Negeri 1 Sindang
    • Pemkab Indramayu Tegaskan Tak Ada Kenaikan PBB untuk Lahan Pangan dan Ternak
    • Pemkab Indramayu Usir PDIP, Tapi Diam Soal Golkar: Dendam Politik?
    • Anak Yatim dari Indramayu yang Digugat Kakek, Dapat Dukungan Gubernur
    Beritasuper.com
    Facebook Instagram YouTube TikTok Telegram WhatsApp
    • Redaksi
    • Pedoman Media Siber
    • Informasi Iklan & Promosi
    • Disclaimer
    Copyright © 2025 Berita Super. All right reserved

    Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.