INDRAMAYU – Dalam rangka menyambut Dies Natalis ke-17, Politeknik Negeri Indramayu (Polindra) menggelar kegiatan Senam Massal yang berlangsung meriah di halaman kampus, Jumat (20/6/2025). Acara ini diikuti oleh civitas akademika Polindra, termasuk jajaran rektorat, dosen, tenaga kependidikan, hingga mahasiswa.

Wakil Bupati Indramayu, Syaefudin, hadir langsung dan membuka kegiatan secara simbolis dengan pelepasan balon ke udara, sebagai bentuk semangat baru menuju Polindra yang lebih maju dan inovatif.

Dalam sambutannya, Wabup menyampaikan apresiasi tinggi terhadap kontribusi Polindra dalam mengembangkan sumber daya manusia (SDM) di Indramayu.

“Polindra telah menjadi bagian penting dalam pembangunan daerah, khususnya dalam mencetak generasi muda yang kompeten dan siap bersaing di dunia kerja. Semoga di usia ke-17 ini, Polindra makin maju dan inovatif,” ujar Wabup Syaefudin.

Direktur Polindra, Rofan Aziz, menyampaikan bahwa momentum Dies Natalis ini menjadi refleksi penting bagi kampus untuk terus berinovasi. Salah satu target ke depan adalah mengembangkan Polindra menjadi universitas, sehingga dapat menjangkau cakupan pendidikan yang lebih luas bagi masyarakat Indramayu dan sekitarnya.

Acara senam massal ditutup dengan pembagian doorprize yang semakin memeriahkan suasana. Usai kegiatan, Wabup Syaefudin juga meninjau berbagai fasilitas kampus, seperti laboratorium teknik, ruang perawat, dan ruang kelas. Hal ini sebagai bentuk dukungan nyata Pemerintah Kabupaten Indramayu terhadap peningkatan sarana dan prasarana pendidikan di Polindra.** (Red/BS)

Share.
Exit mobile version