Close Menu
Beritasuper.comBeritasuper.com

    Subscribe to Updates

    Dapatkan berita kreatif terbaru dari Beritasuper.com

    What's Hot

    Sirojudin: Paripurna DPRD Indramayu Sudah Kuorum

    30 Juni 2025

    Lucky Hakim Tegaskan Paripurna DPRD Sudah Kuorum

    30 Juni 2025

    OKP Losarang Desak PT WIP Ciptakan Rekrutmen Tenaga Kerja Bersih dan Adil

    30 Juni 2025
    Facebook X (Twitter) Instagram YouTube
    Beritasuper.comBeritasuper.com
    • Politik
    • SUPER
    • Hukum
    • Gaya Hidup
    • Ragam
    • Entertaiment
    • Sport
    Beritasuper.comBeritasuper.com
    Home » Ragam » PDIP Rayakan HUT ke-52:Api Perjuangan Demokrasi Terus Berkobar di Indramayu
    Ragam

    PDIP Rayakan HUT ke-52:Api Perjuangan Demokrasi Terus Berkobar di Indramayu

    Arip
    AzBy Az10 Januari 2025Updated:10 Januari 20252 Mins Read
    Share
    Facebook Twitter Telegram WhatsApp Copy Link

    Indramayu, Beritasuper – Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menggelar peringatan hari ulang tahun (HUT) ke-52 dengan penuh semangat di halaman kantor DPC PDIP Indramayu. Jum’at, (10/01).

    Mengusung tema “Satyam Eva Jayate” (Kebenaran Pasti Menang) dengan subtema “Api Perjuangan nan Tak Kunjung Padam”, acara ini berlangsung meriah dan penuh kebersamaan.

    Kegiatan dimulai dengan prosesi pemotongan tumpeng oleh para kader, sebagai simbol rasa syukur atas perjalanan panjang partai yang telah menjadi bagian penting dalam sejarah demokrasi Indonesia.

    H. Ruslandi, SH, mantan Ketua DPC PDIP Indramayu periode 2015-2020, dalam sambutannya, mengungkapkan kebanggaannya terhadap usia PDIP yang kini telah mencapai 52 tahun.

    “PDI Perjuangan ini usianya 52 tahun, hanya selisih 2 tahun lebih tua dari saya. Namun, perjalanan partai ini telah memberikan banyak pelajaran dan inspirasi bagi bangsa,” ujarnya.

    Ruslandi juga menyoroti perjalanan panjang PDIP sebagai partai yang lahir dari pergerakan rakyat dan aktifis yang mengutamakan kepentingan bangsa di atas segalanya.

    BACA JUGA :  Trenggono: Indramayu Siap Suplai Ikan untuk Kebutuhan Nataru dan Lebaran 2025

    Ia mengingatkan sejarah penting partai, mulai dari kongres di Medan, kerusuhan 1998, hingga transformasi logo partai yang menjadi simbol persatuan dan kekuatan hingga saat ini.

    “PDIP tidak hanya sekadar partai politik, tetapi juga idola sosial dan politik rakyat. Kita tidak pernah mundur dari ideologi Bung Karno, yaitu Soekarnoisme, yang terus menjadi landasan perjuangan kita,” tegasnya.

    Peringatan HUT PDIP ke-52 di Indramayu menjadi bukti bahwa api perjuangan demokrasi partai ini tetap menyala, membawa harapan baru bagi masyarakat dan bangsa.

    Dengan semangat persatuan dan cita-cita luhur, PDIP Indramayu bertekad melanjutkan perjuangan di jalur demokrasi untuk mewujudkan kesejahteraan rakyat Indonesia.

    Kabupaten Indramayu PDI Perjuangan Perayaan HUT
    Share. Facebook Twitter LinkedIn Telegram WhatsApp Copy Link
    Previous ArticleLucky Hakim dan Syaefudin Resmi Menjadi Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Indramayu
    Next Article STIDKI NU Indramayu Tingkatkan Kompetensi Mahasiswa Lewat Seminar Jurnalistik
    Az
    • Website

    Sosial Media
    • Facebook
    • YouTube
    • Instagram
    • TikTok
    • Telegram
    Berita Terkait
    Indramayu

    Sirojudin: Paripurna DPRD Indramayu Sudah Kuorum

    By Redaksi30 Juni 2025

    INDRAMAYU, – Pimpinan DPRD Kabupaten Indramayu, H. Sirojudin, menyatakan bahwa rapat paripurna pembahasan Rencana Pembangunan…

    Lucky Hakim Tegaskan Paripurna DPRD Sudah Kuorum

    30 Juni 2025

    OKP Losarang Desak PT WIP Ciptakan Rekrutmen Tenaga Kerja Bersih dan Adil

    30 Juni 2025

    Muhaemin: PAW Sudah Sesuai Aturan, Tapi Saya Tak Teken Suratnya

    30 Juni 2025

    Subscribe to Updates

    Dapatkan berita kreatif terbaru dari Beritasuper.com

    Jasa Web dan Aplikasi
    Pos-pos Terbaru
    • Sirojudin: Paripurna DPRD Indramayu Sudah Kuorum
    • Lucky Hakim Tegaskan Paripurna DPRD Sudah Kuorum
    • OKP Losarang Desak PT WIP Ciptakan Rekrutmen Tenaga Kerja Bersih dan Adil
    • Muhaemin: PAW Sudah Sesuai Aturan, Tapi Saya Tak Teken Suratnya
    • Rapat Tak Kuorum dan RPJMD Bermasalah,Fraksi PDIP Walk Out dari Paripurna
    Beritasuper.com
    Facebook Instagram YouTube TikTok Telegram WhatsApp
    • Redaksi
    • Pedoman Media Siber
    • Informasi Iklan & Promosi
    • Disclaimer
    Copyright © 2025 Berita Super. All right reserved

    Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.