Bandung, Beritasuper – Warga sekitar Jalan Gatot Subroto Kota Bandung, digegerkan oleh informasi yang beredar mengenai sebuah toko yang diduga terlibat dalam perdagangan obat-obatan keras tertentu . Senin,(13/01)

Toko yang awalnya tampak biasa, menjual tisu dan perlengkapan kecantikan, ternyata menyembunyikan barang terlarang.

Informasi ini pertama kali mencuat setelah adanya laporan mencurigakan dari warga setempat yang mengamati aktivitas yang tidak biasa di toko tersebut.

Beberapa kemasan tisu yang dijual di toko tersebut diduga menyembunyikan narkotika golongan G dan psikotropika, bahan-bahan yang masuk dalam kategori terlarang dan berbahaya bagi kesehatan.

Warga yang merasa curiga segera melaporkan hal ini ke pihak berwajib. Walaupun penggerebekan resmi belum dilakukan, informasi mengenai praktik ilegal ini sudah menyebar dengan cepat, dan semakin menarik perhatian aparat hukum untuk menyelidiki lebih lanjut.

Toko ini diketahui beroperasi dengan modus yang sangat licik, memanfaatkan popularitas produk tisu yang biasa dikonsumsi masyarakat untuk menutupi kegiatan ilegalnya.

Pihak kepolisian setempat mengaku sedang mendalami kasus ini dan berusaha mengidentifikasi para pelaku serta jaringan yang terlibat dalam perdagangan obat-obatan terlarang tersebut.

Kehadiran toko tersebut kini menjadi sorotan utama, dan semua pihak berkomitmen untuk mengungkap lebih dalam aktivitas ilegal yang ada di baliknya.

Share.
Exit mobile version